Tingkatkan Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 04/Payung Sekaki Lakukan Pendampingan Petani

    Tingkatkan Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 04/Payung Sekaki Lakukan Pendampingan Petani

    SOLOK KOTA -   Guna mendukung program pemerintah dalam upaya meningkatkan ketahanan pangan, Babinsa Koramil 04/Payung Sekaki, Kodim 0309/Solok terus melaksanakan pendampingan terhadap para petani di wilayah binaan.

    Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Praka Dwi Hervian, terjun langsung melakukan pendampingan dan membantu para petani yang tengah melaksanakan panen padi di wilayah Binaannya, di Nagari Sirukam Kecamatan Payung Sekaki, Kabupaten Solok, Sumatera Barat, Senin, 20 Juni 2022.

    Kegiatan pendampingan sebelumnya dilakukan sejak dari proses pengolahan lahan, sampai dengan masa panen.

    "Setelah berjalan 3 bulan melaksanakan pendampingan, tiba saatnya saat ini kita membantu Petani untuk panen hingga menjemur hasil baru panen, yang tujuannya untuk menjaga kualitas produksi dari gabah tersebut, " ujar Babinsa disela-sela kegiatan tersebut.

    Selanjutnya, Praka Dwi Hervian menyampaikan bahwa kegiatan pendampingan ini sudah menjadi bagian dari tugas Babinsa yang harus dilaksanakan sebagai salah satu wujud pemberdayaan wilayah bidang pertanian, yang hakikatnya untuk meningkatkan ketahanan pangan demi mewujudkab swasembada nasional.

    “Bersama dengan para petani kita mulai dari bercocok tanam sampai panen, yang sekaligus sebagai bentuk pendekatan emosional terhadap masyarakat Binaan sebagai wujud kerjasama dengan para petani, yang bertujuan untuk meningkatkan program Swasembada Pangan di wilayah, " ujarnya.

    Lasmini selaku pemilik Sawah, mengucapkan terima kasih kepada Babinsa atas peran aktifnya dalam membantu para petani.

    "Terima kasih atas bantuan Bapak Babinsa dari awal tanam hingga panen. Hasil panen kami tahun ini Alhamdulillah ada peningkatan yang memuaskan, " sebut Lasmini.  (MC/Amel) 

    Solok Sumbar
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Ketua dan 5 Anggota DPRD Kota Solok Tak...

    Artikel Berikutnya

    Menpar Ekraf Puji Potensi Wisata Kabupaten...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Komitmen Berantas Peredaran Gelap Narkotika, Satresnarkoba Polres Solok Kota Sikat 2 Orang Kurir
    Satresnarkoba Polres Solok Kota Kembali Tangkap 2 Kurir dan Pengedar Narkoba             
    Kapolda Sumbar Pimpin Sertijab PJU dan Kapolres 
    Dipimpin Wakapolres, Polres Solok Kota Jum'at Curhat Ke Pangkalan Ojek  
    Musnahkan BB Miras, Wako Apresiasi Kinerja Polres Solok Kota: Dukung Wujudkan Kota Serambi Madinah

    Tags